Berbagi informasi seputar dunia pendidikan masa lampau, sekarang dan masa yang akan datang demi menggali dan meninggkatkan potensi pendidikan

Tuesday, February 5, 2019

Penguatan Ekonomi Agrikultur di Indonesia

Apakah kalian sudah pernah mendengar kata agrikultur ? ekonomi agrikultur adalah upaya peningkatan perekonomian  dengan memberdayakan sektor pertanian. Sesuai dengan judul pembahasan diatas, tentunya sahabat semua tahu mengapa kita membahas agrikultur di indonesia. Satu hal yang tentunya harus kita tahu bahwa negara kita tercinta ini merupakan negara yang perekonomiannya di topang oleh sektor agraris. Masyarakat indonesia yang mengandalakan sektor pertanian berkisar 35.%, jadi hampir separuh penduduk indonesia adalah pelaku agrikultur.
a.   Potensi agrikultur di Indonesia
Beberapa potensi unggulan masyarakat indonesia dalam pengelolahan hasil pertanian diantaranya buah-buahan seperti mangga, apel, salak, duku, pisang, semangka, melon, jeruk, papaya, sirsak, klengkeng, matoa, dan masih banyak yang lainnya, tidak kalah dari buah-buahan ada juga sayuran andalan yaitu kol, bawang, cabai, wortel, kentang, tomat, brokoli, tanaman pangan lainya seperti padi,jagung, dan umbi-umbian. Rempah-rempah seperti kemiri, pala, lada dan lainnya, dari sektor perkebunan pun sangat banyak sekali seperti teh, kopi, cengkih, karet, sawit. Sangat melimpah sekali hasil pertanian di Indonesia, wajar saja negara tercinta ini berada di ikim tropis yang memiliki cukup sinar matahari.
b.   Peran agrikultur di Indonesia
Adapun peran penting dari sektor agrikultur di Indonesia, yaitu sebagai penyedia SDA yang beragam, pangsa pendapatan nasianal, pangsa ekspor, penopang ekonomi masyarakat, penyedia bahan pangan.
c.   Hambatan pengembangan agrikultur di indonesia
Walaupun Indonesia sangat berpotensi dalam sektor agrikultur, namun masih banyak sekali hambatan dalam pengembangannya, antara lain :
-       Usaha pertanian relative kecil
-       Modal terbatas
-       Teknologi masih sederhana
-       Sangat dipengaruhi musim
-       Mengandalkan tenaga keluarga
-       Penyedia kredit tidak merata
-       Monopoli perdagangan
-       Konversi lahan
-       Kurangnya benih bermutu untuk petani.

Dari beberapa uraian diatas dapat kita simpulkan bahwa negara Indonesia sangat berpotensi dalam hal pengembangan agrikultur, namun masih banyak yang harus di kembangkan, sangat di butuhkan kreativitas dan inovasi dari para pelaku agrikultur sehingga akan mengubah agrikultur tradisional ke agrikultur modern.

1 comment:

  1. "Selamat siang Bos 😃
    Mohon maaf mengganggu bos ,

    apa kabar nih bos kami dari Agen365
    buruan gabung bersama kami,aman dan terpercaya
    ayuk... daftar, main dan menangkan
    Silahkan di add contact kami ya bos :)

    Line : agen365
    WA : +85587781483
    Wechat : agen365


    terimakasih bos ditunggu loh bos kedatangannya di web kami kembali bos :)"

    ReplyDelete